Tulang Bawang, (sembilanwartaglobal.com) – Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Tulang Bawang mengadakan lomba memancing dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Tulang Bawang yang ke 26. Lomba diselenggarakan di kolam pemancingan kompleks pemda pada hari Rabu, 15 maret 2023 yang dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai selesai dan diikuti oleh 204 peserta, yang terdiri dari Kepala Dinas, PNS Di lingkup Tuba, dan dari masyarakat umum.
Acara di hadiri oleh Sekretaris Daerah Tulang Bawang, Bapak Ir Anthoni M.M. mewakili PJ Bupati, serta juga dihadiri oleh kepala Kejari Tulang Bawang, Devi Freddy Muskitta, S.H.,M.H. Para kepala Dinas dan OPD, PNS Di lingkup Tuba, dan masyarakat sekitar.
Acara dibuka dengan laporan dari kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Tuba lalu dilanjutkan dengan pembacaan sambutan PJ Bupati yang dibacakan oleh Sekda. dalam sambutan itu PJ Bupati menyampaikan untuk mengajak seluruh masyarakat agar dapat melestarikan dan memberdayakan potensi perikanan yang dimiliki oleh Kabupaten Tulang Bawang dan mengajak masyarakat menjaga ekosistem dengan tidak menggunakan metode ilegal yang bisa merusak ekosistem perairan. Lalu sesi acara pembukaan diakhiri dengan pembacaan doa.
Lomba dimulai dengan pembukaan yang dilakukan oleh Sekda dengan melempar pancing lalu diikuti oleh Kajari Tuba dan para kepala Dinas, kemudian peserta lomba mulai melemparkan kail mereka.
Lomba berlangsung selama dua jam dan diakhiri dengan pemberian hadiah kepada juara 1 sampai 3 dengan hadiah uang tunai masing-masing Rp. 2.000.000, Rp. 1.500.000, dan Rp. 1.000.000.
(Akbar)