PENGCAB JMSI TUBA KUNJUNGI BAWASLU TULANG BAWANG

PENGCAB JMSI TUBA KUNJUNGI BAWASLU TULANG BAWANG

TULANG BAWANG LAMPUNG sembilanwartaglobal.com – Pengurus Cabang (PENGCAB) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Tulang Bawang kunjungan kerja kekantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Tulang Bawang di jalan Cendana komplek Rumah Dinas (RUMDIS) Bupati Tulang Bawang sekita pukul 14,00 WIB Senin 14/11/2022.

Kunjungan kerja Pengurus Cabang (PENGCAB) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Tulang Bawang kekantor (BAWASLU) tersebut di antara nya,Ketua Yendi Yusman, Sekretaris Trova Pratama,S.kom.,MH, Bendahara Junaidi Amrin, Wakil Ketua Dewan Pakar Toni Wahyudi,Ketua Bidang Akbar;

 

Kedatangan (PENGCAB-JMSI) di sambut baik oleh Ketua (BAWASLU) Tulang Bawang,Rachmat Lihusnu,SE.,MM di dampingi Fardori Yansyah,Kordinator Sekretariat (KORSET)

 

Ketua BAWASLU) Rachmat Lihusnu menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan untuk Audiensi bersama Pengurus Cabang (PENGCAB) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Tulang Bawang berhubung jadwal pekerjaan kami sangat padat sehingga hampir terlupakan.Alhamdulillah pada hari ini kebetulan Sekretaris kami mengatur jadwal pada siang ini kita dapat bertemu ucap Ketua Bawaslu tuba.

 

Sementara Ketua (PENGCAB-JMSI) tuba,Yendi Yusman menyampaikan terimakasih atas penerimaan kunjungan kami di Kantor Sekretariat BAWASLU Tulang Bawang, kunjungan kami ini dalam rangka menindaklanjuti MoU JMSI Pusat bersama BAWASLU RI dan MoU Pengurus Daerah (PENGDA-JMSI) Provinsi Lampung Bersama BAWASLU Lampung;

 

Yendi menambahkan,dalam MoU tersebut antara BAWASLU dengan JMSI ada kesepakatan bersama untuk membantu melakukan pengawasan dalam Pemilu tahun 2024 mendatang, dalam bentuk dukungan kami adalah mempublikasikan kegiatan BAWASLU Kabupaten Tulang Bawang jelas Yendi.

 

Menanggapi MoU yang di sampaikan Ketua PENGCAB-JMSI Tuba Yendi Yusman. Ketua BAWASLU Tulang Bawang Rachmat Hidayat menyampaikan,kami akan berkordinasi dengan BAWASLU Provinsi Lampung untuk menjalin kerja sama antara BAWASLU dan JMSI Tulang Bawang berhubung semua keputusan ada di Provinsi Lampung;

 

Hal yang sama juga di tambahkan oleh Fardori Yansyah, ia kami memang sangat membutuhkan kehadiran rekan media.Apalagi yang ada di dalam pengurus JMSI Tulang Bawang adalh Auner ataupun pemilik media jadi kami sangat senang tawaran kerjasama ini akan kami sampaikan ke BAWASLU Lampung agar kerjasama kita ini setujui berhubung semua keputusan ada di Provinsi Lampung ucap Fardori.

 

(Akbar)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan