Jakarta, (sembilanwartaglobal.com) – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) resmi meluncurkan aplikasi berita bernama “SemuaNews” pada Minggu (30/7) di Jaya Suprana School of Performing Arts, Mall of Indonesia, Jakarta Utara. Aplikasi ini bertujuan untuk menciptakan ruang publik digital yang bebas dari kabar bohong dan ujaran kebencian. Peluncuran ini dihadiri oleh Ketua Umum JMSI Teguh Santosa, Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu, dan budayawan Jaya Suprana.

Teguh Santosa mengungkapkan bahwa _SemuaNews_ akan menjadi platform yang memberikan akses kepada masyarakat untuk memperoleh informasi berita yang terverifikasi secara administrasi maupun faktual, sesuai dengan standar Dewan Pers. Aplikasi ini dibuat untuk semua media dan masyarakat Indonesia dengan tujuan meminimalisir penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian yang semakin marak di era digital.

 

Selain itu, peluncuran _SemuaNews_ juga menjadi rangkaian dari peluncuran dua buku karya Teguh Santosa, yaitu “_Perdamaian yang Buruk, Perang yang Baik_” dan “_Buldozer dari Palestina_,” yang berisi kumpulan wawancara dengan sejumlah duta besar negara sahabat di Jakarta.

Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu memberikan apresiasi yang tinggi pada inisiatif JMSI dalam menciptakan aplikasi _SemuaNews_ yang dapat menjadi alternatif platform media yang lebih terpercaya dan dapat menjalankan tugasnya sesuai dengan UU 40/1999 tentang Pers.

Peluncuran _SemuaNews_ dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, seperti mantan Menko Perekonomian dan Menko Maritim DR. Rizal Ramli, Direktur Jenderal Amerika dan Eropa Kemenlu RI Umar Hadi, Komisaris Independen PT Dirgantara Indonesia sekaligus mantan Duta Besar RI untuk Jepang Yusron Ihza, mantan Walikota Medan Rahudman Harahap, serta perwakilan negara sahabat untuk Indonesia. Pimpinan JMSI dari seluruh Indonesia juga turut hadir dalam acara tersebut. (Akbar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here